Saat kita membutuhkan atau mengkhawatirkan sesuatu, maka yang kita perlukan hanyalah bertawakal dan bersandar kepada Allah Ta’ala. Memasrahkan seluruh urusan kepada-Nya. Allah Ta’ala berfirman di dalam surah At-Thalaq,

ΩˆΩŽΩ…ΩŽΩ†Ω’ يَΨͺΩŽΩˆΩŽΩƒΩŽΩ‘Ω„Ω’ ΨΉΩŽΩ„ΩŽΩ‰ Ψ§Ω„Ω„ΩŽΩ‘Ω‡Ω ΩΩŽΩ‡ΩΩˆΩŽ Ψ­ΩŽΨ³Ω’Ψ¨ΩΩ‡Ω

β€œDan barangsiapa yang bertawakal kepada Allah, niscaya Allah akan mencukupkan (keperluan)nya.”

(QS. At-Thalaq: 3)

Allah Taala juga berfirman,

قُلْ Ψ£ΩŽΩΩŽΨ±ΩŽΨ£ΩŽΩŠΩ’Ψͺُمْ Ω…ΩŽΨ§ ΨͺΩŽΨ―Ω’ΨΉΩΩˆΩ†ΩŽ مِنْ Ψ―ΩΩˆΩ†Ω Ψ§Ω„Ω„ΩŽΩ‘Ω‡Ω Ψ₯ِنْ Ψ£ΩŽΨ±ΩŽΨ§Ψ―ΩŽΩ†ΩΩŠΩŽ Ψ§Ω„Ω„ΩŽΩ‘Ω‡Ω بِآُرٍّ Ω‡ΩŽΩ„Ω’ Ω‡ΩΩ†ΩŽΩ‘ ΩƒΩŽΨ§Ψ΄ΩΩΩŽΨ§Ψͺُ آُرِّهِ Ψ£ΩŽΩˆΩ’ Ψ£ΩŽΨ±ΩŽΨ§Ψ―ΩŽΩ†ΩΩŠ Ψ¨ΩΨ±ΩŽΨ­Ω’Ω…ΩŽΨ©Ω Ω‡ΩŽΩ„Ω’ Ω‡ΩΩ†ΩŽΩ‘ Ω…ΩΩ…Ω’Ψ³ΩΩƒΩŽΨ§Ψͺُ Ψ±ΩŽΨ­Ω’Ω…ΩŽΨͺِهِ قُلْ Ψ­ΩŽΨ³Ω’Ψ¨ΩΩŠΩŽ Ψ§Ω„Ω„ΩŽΩ‘Ω‡Ω ΨΉΩŽΩ„ΩŽΩŠΩ’Ω‡Ω يَΨͺΩŽΩˆΩŽΩƒΩŽΩ‘Ω„Ω الْمُΨͺΩŽΩˆΩŽΩƒΩΩ‘Ω„ΩΩˆΩ†ΩŽ

β€œKatakanlah (hai Muhammad kepada orang-orang musyrik), β€˜Terangkanlah kepadaku tentang apa yang kamu seru selain Allah, jika Allah hendak mendatangkan kemudaratan kepadaku, apakah berhala-berhala itu dapat menghilangkan kemudaratan itu? Atau jika Allah menghendaki untuk melimpahkan suatu rahmat kepadaku, apakah mereka mampu menahan rahmat-Nya?’ Katakanlah, β€˜Cukuplah Allah bagiku, hanya kepada-Nyalah orang orang yang berserah diri bertawakkal.’” (QS. Az-Zumar: 38)

Referensi : https://muslim.or.id/88794-solusi-saat-anggapan-sial-menghampiri.html

Senin, 26 Jumadil Akhir 1445/08 Januari 2024

berbagi ilmu

Silahkan bagikan ilmu ini pada yang lain!

Tinggalkan Komentar