Pada pembahasan sebelumnya, kita membahas tauhid yang mana merupakan lawan dari syirik.  Lantas apa itu syirik? Syirik merupakan sesuatu hal yang menyekutukan Allah dengan selainNya atau mungkin bisa kita sebut dengan menduakan Allah. 

 

Mengapa Syirik begitu membuat Allah murka? Sampai-sampai membuat pelakunya dapat keluar dari agama islam. Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam ditanya oleh Ibnu Mas’ud. Ibnu Mas’ud bertanya kepada Rasul shallallahu ‘alaihi wasallam:

أَيُّ الذَّنْبِ أَكْبَرُ عِنْدَ اللَّهِ ؟

“Dosa apakah yang paling besar di sisi Allah, wahai Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam?” 

Rasul shallallahu ‘alaihi wasallam menyebutkan dalam sabdanya:

أَنْ تَدْعُوَ لِلَّهِ نِدًّا وَهُوَ خَلَقَكَ

“Engkau menjadikan bagi Allah tanding-tandingan yang Dia telah menciptakanmu”

Bagaimana perasaan kita jika kita dikhianati oleh orang yang kita sayang?  Kita manusia lemah saja ingin dihargai dan dihormati. Apalagi tuhan kita, Allah yang telah menciptakan langit,bumi dan segala isinya. 

 

Walaupun demikian, jika pelaku syirik bertaubat sebelum mautnya tiba, Allah tetap akan mengampuninya. Maa Syaa Allah.. sungguh kasih sayang Allah begitu luas.

 

Semoga kita tetap berada di jalan yang lurus, di jalan yang senantiasa Allah lindungi dari segala sesuatu yang Allah tidak ridhoi.

 

📜 Dikutip dalam kajian Ushul Tsalatsa ke 26 oleh Ustadz Ali Semjan Putra حفظه الله

 

Senin, 11 Safar 1445 H/ 28 Agustus 2023 M

berbagi ilmu

Silahkan bagikan ilmu ini pada yang lain!

Tinggalkan Komentar