Untuk mengawal perkembangan remaja perlu hubungan yang harmonis. Baik antara remaja dengan kedua orang tua, antara remaja dengan saudaranya, adik dan kakaknya, serta lingkungannya secara umum. Maka setidaknya ciptakan situasi harmonis itu di rumah, di hari-hari mereka menjalani kebersamaan dengan keluarga. Maka sekali lagi dituntut kerja keras orang tua membina hubungan yang kuat dengan remaja mereka, serta menjembatani terwujudnya hubungan yang kuat antara sesama anggota keluarga.
Hubungan yang kuat dan harmonis dalam keluarga akan menjadi momen terindah sekaligus benteng kokoh yang akan memagari remaja dari keburukan-keburukan yang mengancam di luar rumah.